Rabu, 16 September 2020

AUTUMN'S 2020 Korean Dramas (Part 1)

🙆💓


yeaay, akhirnyaa datang juga keinginan buat nulis review drama lagi !

udah lama banget nih semenjak aku bikin review drama korea. bukannya ga ada yang bagus sih, tapi karna ke distract sama kegiatan, dan mood nya juga ga ada, jadinya males banget mau nulis. hehe.

TAPI, hari ini, aku memutuskan aku harus mengulas drama-drama korea yang tayang di musim gugur tahun ini.

kira-kira dimulai sepanjang september 2020 ini, ada beberapa drama yang lagi tayang yang menurutku bagus-bagus banget, dan sayang banget kalau ga dibikin review-nya.

here's the list (make sure to check it out later, you won't regret !) :

  • DO YOU LIKE BRAHMS?



the first question is, do you know "brahms"? 

Brahms atau yang mempunyai nama lengkap Johannes Brahms adalah salah satu komposer musik klasik yang legendaris, yang karya-karyanya masih terus dinikmati hingga kini. ia seringkali disandingkan dengan komposer musik klasik terkenal lainnya seperti Johann Sebastian Bach dan Ludwig Van Beethoven.
karya Brahms sendiri yang paling kukenal adalah "Hungarian Dance No.5", dan aku yakin itu juga merupakan salah satu karya Brahms yang paling terkenal.

ok, he's great and all but let's quit talk about brahms. 
yang mau kita bahas disini adalah drama yang judulnya unik ini, "do you like brahms".

awalnya aku mengira drama ini adalah tentang musik klasik. yaa, bener sih drama ini memang berkaitan dengan musik klasik (jadi tebakanku ga salah), tapi setelah aku nonton drama ini satu episode, akhirnya aku paham bahwa inti dari drama ini bukanlah pure tentang 'musik klasik'. jadi kalau kalian mungkin berpikir drama ini mirip atau serupa dengan drama lain yang fokusnya adalah dunia musik klasik, seperti; Nodame Cantabille, you're wrong.

drama ini berfokus tentang cinta dan persahabatan, namun diantara pemain musik klasik, dan mengambil referensi dari kehidupan seorang komposer musik klasik ternama, 'Brahms'.

alkisah, Brahms memiliki dua orang sahabat bernama Schumann dan Clara. ketiganya adalah pemain musik klasik, dan sama-sama berbakat.
Brahms menyukai Clara, tetapi sayangnya cintanya bertepuk sebelah tangan, karena Clara menikah dengan Schumann.
di suratnya pada bulan Agustus 1855, Brahm menulis sebuah surat untuk Clara yang isinya kira-kira seperti ini :

dear Clara,

I feel ever more happy and peaceful in my love for you.
everytime i miss you more but i long for you almost with joy.

...

surat itu menunjukkan cinta Brahms yang tulus dan mendalam pada Clara, meskipun ia tidak memiliki nya. dan Brahms, pada akhirnya memilih persahabatan dibanding rasa cintanya.

nah, kisah cinta bertepuk sebelah tangan seperti Brahm ini-lah yang menjadi kunci permasalahan tokoh utama pria dan tokoh utama wanita pada drama 'do you like brahms' ini.

Do you like brahms menceritakan tentang Joon Yeong (Kim Min Jae), seorang pianist berbakat yang terjebak dalam cinta segitiga antara dirinya dengan Jung Kyeong, dan Hyeon Ho, sahabatnya. dan Joon Yeong, dalam hal ini memposisikan dirinya sebagai seorang 'Brahms'.

lalu Joon Yeong bertemu dengan Chae Song Ah (Park Eun Bin), seorang pemain violin yang tidak berbakat. dan sama seperti dirinya, Song Ah juga terjebak dalam kisah cinta segitiga antara dirinya dengan Dong Yun, dan Min Seong, sahabatnya.

kedua manusia yang putus asa dalam kisah cinta masing-masing ini kemudian mulai berteman, dan merasa nyaman dengan kehadiran satu sama lain.

drama ini alurnya cukup lambat, tapi sama sekali tidak membosankan.
kita diajak memahami perasaan Chae Song Ah dan Joon Yeong dalam narasi yang lembut, dengan ditemani alunan musik yang indah. 

dramanya masih belum tamat per september ini, but i could say that i deeply in love with this drama. 💓

  • ALICE



berbeda dengan Do You Like Brahms, drama satu ini tidak berfokus pada kisah cinta antara tokoh utamanya, karna tokoh utama dalam cerita ini literally adalah Ibu dan Anak.

Alice merupakan drama science fiction yang menceritakan tentang kisah Time Traveler (penjelajah waktu).

Yoon Tae Yi (Kim Hee Sun) datang dari masa depan. ia dan kekasihnya, Yoo Min Hyuk, merupakan anggota Alice, sebuah organisasi masa depan yang berkaitan dengan time travel
mereka berdua datang ke Tahun 1992 untuk mengamankan sebuah buku yang disebut sebagai "propechy book of time traveler", yang menurut organisasi Alice merupakan buku yang berbahaya dan harus dimusnahkan.

di tengah misinya tersebut, Yoon Tae Yi menyadari bahwa ia tengah hamil anaknya dan Min Hyuk. dan jika ia memilih untuk kembali ke masa depan, anak di janinnya akan meninggal karena radiasi. 
akhirnya ia memilih untuk kabur dan berpisah dengan Min Hyuk demi bisa melahirkan dan mengasuh bayi di janinnya. ia juga mengambil buku "propechy book of time traveler" tersebut karna merasa buku tersebut ada kaitannya dengan anak yang akan ia lahirkan.

bertahun-tahun berlalu, Yoon Tae Yi kini hidup sebagai Park Sun Young. ia menjadi single mother bagi anaknya, Park Jin Gyeom (Joo Won). akibat radiasi yang terkena padanya saat masih janin, Jin Gyeom lahir sebagai manusia tanpa emosi. ia kesulitan untuk merasakan emosi seperti manusia pada umumnya. ia tidak mengerti empati, tidak merasa sedih, tidak merasa marah. Park Sun Young pun berusaha mengasuh Jin Gyeom dengan penuh kasih sayang agar anaknya tumbuh sebagai manusia normal.

saat Jin Gyeom sudah SMA, Park Sun Young mendadak dibunuh oleh seseorang misterius yang berasal dari masa depan. Jin Gyeom pun merasakan emosi sedih pertama kalinya saat ia kehilangan ibunya tersebut. 
ia kemudian memutuskan untuk menjadi polisi agar bisa menangkap penjahat yang membunuh ibunya.

di tahun 2020, Jin Gyeom yang sudah menjadi polisi, secara tidak sengaja terlibat dengan kasus-kasus yang berkaitan dengan organisasi Alice. 
kasus tersebut kemudian mempertemukannya dengan Yoon Tae Yi, seorang professor fisika yang usianya tidak jauh darinya, tetapi serupa dengan mendiang Ibu-nya, Park Sun Young.
namun Yoon Tae Yi disini bukanlah orang yang melahirkan Jin Gyeom. ia bahkan tidak mengetahui apapun tentang time traveler ataupun tentang organisasi Alice.

Jin Gyeom kemudian bekerjasama dengan Yoon Tae Yi berusaha memecahkan misteri mengenai time traveler dan kematian Ibu Jin Gyeom yang mereka sendiri tidak pahami.

menurutku pribadi, drama ini seru banget !

ceritanya mungkin bisa dibilang mirip dengan The King: Eternal, karna menceritakan tentang dua dimensi yang berbeda.
jika The king menceritakan dua dunia paralel, Alice menceritakan tentang dua dunia yang berbeda dimensi waktu.

tetapi Alice lebih memiliki banyak teka-teki dibanding The King: Eternal. terutama teka-teki mengenai Yoon Tae Yi. apakah Yoon Tae Yi (professor) sama dengan Yoon Tae Yi (time traveler)?
entahlah. yang pasti, semua inti kunci permasalahan ada pada Park Sun Young, mendiang ibu Jin Gyeom.

  • RECORD OF YOUTH



drama yang satu ini, ceritanya mungkin paling relatable dengan kehidupan sehari-hari. menceritakan tentang millenials, yang struggling antara mewujudkan mimpinya atau menghadapi kenyataan finansial dalam hidup.

harta, tahta, eksistensi.
bagi anak muda yang usia-nya 20an, ketiga hal ini bisa jadi merupakan hal yang sangat penting dalam hidup.
adanya internet / social media, juga salah satunya yang menjadi pemicu akan kebutuhan eksistensi.

Hye Joon (Park Bo Gum), pemuda yang berasal dari keluarga menengah kebawah, terlahir dengan wajah yang cukup tampan. ia bercita-cita menjadi seorang aktor.
ia sudah menjalani karir modeling bertahun-tahun, tetapi kenyataan mengenai dirinya yang bukan siapa-siapa, dan tidak mempunyai popularitas, membuatnya sulit untuk menggapai mimpinya tersebut. apalagi keluarganya tidak mendukung mimpinya tersebut yang menurut mereka tidak mempunyai stabilitas. you either big hit or nothing at all.

Hae Hyo (Byeon Woo Seok), sahabat Hye Joon yang mempunyai cita-cita yang sama dengan Hye Joon. tetapi selain memiliki wajah tampan, ia berasal dari keluarga ternama (silver spoon). berbeda dengan Hye Joon, perjalanan karirnya mulus berkat dukungan dari finansial keluarganya tersebut. 

Ahn Jung Ha (Park So Dam), wanita muda yang menyukai make up dan memiliki talent untuk hal itu. ia bercita-cita menjadi make up artist, tetapi senioritas di lingkungan kerjanya membuatnya sulit menggapai mimpinya tersebut. ia awalnya adalah fans Hye Joon, tetapi berkat satu dan lain hal, ia akhirnya berteman dengan Hye Joon dan Hae Hyo.

drama ini menceritakan tentang perjalanan hidup ketiganya. bagaimana mereka menghadapi kerikil-kerikil yang menghalangi jalan hidup mereka, untuk mencapai mimpi dan keinginan mereka.

menurutku ceritanya cukup menarik. 
dan bonusnya, di drama ini kita bisa melihat sisi 'youthful' Park Bo Gum, juga aktingnya yang lebih menonjol karena menceritakan tentang kemampuannya dalam 'berakting'. 
his eyes, especially, are so alluring 😍

  • LIES OF LIES



nah, beda sama yang lain, drama yang satu ini bitter banget.
atau bisa dibilang, makjang banget.

bercerita tentang Ji Eun Soo (Lee Yoo Ri), yang hidupnya hancur sejak ia menikah.
suaminya yang sering menyiksanya tiba-tiba meninggal karena dibunuh, dan ia dituduh sebagai pelakunya.

mertuanya yang kaya raya, dendam atas kematian anaknya, dan sepenuhnya menyalahkan Eun Soo.

Ji Eun Soo akhirnya dipenjara selama 10 tahun, dan ia terpaksa berpisah dengan anak kandungnya sejak ia masih bayi karena hal tersebut.

setelah keluar dari penjara, ia baru mengetahui bahwa mertuanya tidak pernah merawat bayinya. mertuanya bahkan menyuruh asistennya untuk membunuh anak Eun Soo. 
tetapi nasib baik, asistennya tidak tega untuk membunuh seorang bayi. ia akhirnya memilih berbohong, dan membuang anak tersebut ke panti asuhan, hingga anak tersebut akhirnya diadopsi oleh pasangan suami-istri yang baik.

awalnya Ji Eun Soo mau merelakan anaknya dirawat orang lain, dan memutuskan untuk pergi jauh dari kehidupan anaknya tersebut.
tetapi setelah mengetahui bahwa pria yang merawat anaknya (Kang Ji Min, diperankan oleh Yeon Jeong Hun) adalah seorang duda (telah bercerai dengan istrinya), ia kemudian bertekad mendekati pria tersebut dan menikahinya hanya agar dirinya bisa menjadi ibu resmi bagi anaknya.

drama ini ceritanya bukan yang terbaik menurutku. tapi, akting Lee Yoo Ri dan Yeon Jeong Hun top notch
dan aku suka banget feel yang kudapat setiap kali melihat Kang Ji Min. karakternya disini kebapakan dan baik banget gitu. jadi kasian ngeliat dia tanpa sadar 'dimanfaatkan' oleh Ji Eun Soo. 

dan setelah nonton dua episode awal, aku jadi penasaran banget mau liat perkembangan hubungan Ji Eun Soo dan Kang Ji Min ke depannya.

***

oke, segitu dulu ya review nya.
nanti di part 2 aku bakal nambahin drama lainnya yang udah kumasukin list untuk kutonton, tapi masih belum tayang.

Happy Watching 💓

0 komentar:

Posting Komentar

 

J U S T M Y S M A L L R O O M Template by Ipietoon Cute Blog Design